Saturday, December 19, 2015

[PENELITIAN] Steganografi Menggunakan Metode Arnorld Cat Map (ACM), Least Significant Bit (LSB), Dan Scale Invariant Feature Transform (SIFT)

Penelitian Terkait
Pada penilitian ini, telah di cari beberapa penelitian-penilitan yang sudah di rancang kemudian di pilih untuk di gabungkan menjadi satu penilitan dari hasil pilihan tersebut

Pengenalan ACM, LSB, dan SIFT
Komunikasi sudah menjadi bagian dalam kehidupan manusia. Terutama pada era informasi seperti sekarang, komunikasi menjadi hal yang sangat krusial. Ada saat di mana informasi itu bersifat penting dan rahasia. Oleh karena itu metode komunikasi yang digunakan harus dibuat sedemikian rupa sehingga tidak ada pihak lain yang mengetahui tentang informasi tersebut[1]. Citra (image) merupakan salah satu bentuk data atau informasi yang disajikan secara visual. Citra memainkan peranan penting dalam industri multimedia saat ini. Citra juga merupakan unsur pembentuk video, sebab sebuah video pada dasarnya disusun oleh rangkaian frame citra yang ditampilkan dalam tempo yang cepat[2]. Dalam dunia sekarang ini keamanan teknologi menjadi pusat perhatian. Dengan meningkatnya kejahatan di dunia maya (cyber crime), menyediakan keamanan jaringan saja tidak cukup. Keamanan yang disediakan gambar seperti blue print dari perusahaan, gambar rahasia yang digunakan dalam militer Footnote (boleh dikosongkan) atau kepentingan perusahaan [3]. Contoh kejahatan di dunia maya atau cyber crime yaitu mengambil atau memodifikasi informasi yang bukan haknya [4]. Karena hal tersebut munculah teknik pengamanan pesan yaitu kriptografi dan steganografi. Kriptografi diciptakan sebagai suatu teknik untuk mengamankan kerahasiaan komunikasi. Berbagai metode telah dikembangkan untuk mengenkripsi dan mendekripsi data untuk menjaga kerahasiaan pesan. Teknik kriptografi saja tidak cukup untuk menjaga kerahasiaan pesan, sehingga diperlukan teknik steganografi untuk menyembunyikan pesan dengan suatu cara sehingga tidak ada seorangpun yang mengetahui atau menyadari bahwa ada suatu pesan rahasia yang disisipkan [2]. Algoritma Arnold Cat Map (ACM) merupakan salah satu algoritma kriptografi yang biasa digunakan untuk melakukan enkripsi pada citra. Konsep dari algoritma ini adalah memutar citra secara terus menerus sehingga menjadi bentuk yang tidak terlihat. Namun, bila iterasi putaran citra tersebut telah mencapai jumlah tertentu, citra tersebut dapat kembali seperti semula lagi[5]. Hal ini menjadi kelemahan bagi algoritma ACM. Beberapa peneliti mencoba untuk PENYISIPAN PESAN PADA GAMBAR MENGGUNAKAN ALGORITMA ARNOLD CAT MAP (ACM), LEAST SIGNIFICANT BIT(LSB), DAN SCALE INVARIANT FEATURE TRANSFORM (SIFT) menggabungkan algoritma ACM dengan algoritma kriptografi lainnya. Seperti pada penelitian berjudul “An Efficient Image Cryptographic Technique by Applying Chaotic Logistic Map and Arnold Cat Map”[6], peneliti menerapkan algoritma Logistic Map dan ACM untuk melakukan enkripsi pada citra. Disebutkan bahwa hasil dari metode tersebut cukup baik dan waktu yang dibutuhkan untuk melakukan enkripsi cukup singkat sehingga dapat pula digunakan dalam komunikasi melalui video, aplikasi komersil, dan sebagainya. Selain menggabungkan algoritma ACM dengan algoritma kriptografi lainnya, algoritma ACM juga dapat digabungkan dengan teknik steganografi. Pada jurnal yang berjudul “High Security Image Steganography with Modified Arnold’s Cat Map”[7], peneliti mencoba untuk memodifikasi algoritma ACM dan kemudian digabungkan dengan teknik steganografi. Hasil akhir dari penelitian tersebut tidak aman terhadap serangan noise dan teknik kompresi sehingga diperlukan pengembangan lebih lanjut. Dalam steganografi banyak metode yang dikembangakan, salah satu metode yang umum digunakan adalah metode Least Significant Bit (LSB). LSB merupakan bit terendah pada urutan nomor biner. Tujuan dari metode LSB yaitu untuk menempatkan atau menyisipkan data ke bit terakhir dari setiap piksel pada cover image. Penelitian pada jurnal yang berjudul “Improved RGB-LSB Steganography Using Secret Key”[8] memodifikasi algoritma LSB dengan menggunakan key untuk membantu dalam memilih channel warna yang akan disisipkan pesan. Menurut peneliti, metode yang diusulkan tersebut akan susah dipecahkan oleh orang lain bila orang tersebut tidak mengetahui key yang digunakan. Untuk menutupi kelemahan algortima LSB , maka pada penelitian ini dilakukan penggabungan dengan algoritma Scale Invariant Feature Transform (SIFT). SIFT merupakan algoritma yang dapat diaplikasikan pada image matching yang memiliki ketahanan terhadap citra yang mengalami perubahan transformasi seperti rotasi ,ditemukan oleh David G. Lowe pada tahun 1999, seorang peneliti dari University of British Columbia. Dalam penelitian ini algoritma SIFT suatu citra akan di ubah menjadi vektor fitur lokal yang kemudian akan digunakan sebagai pendekatan dalam mendeteksi objek yang dimaksud. Secara garis besar, algoritma yang digunakan pada metode SIFT terdiri dari empat tahap, yaitu mencari nilai ekstrim pada skala ruang, menentukan kandidat keypoint , penentuan orientasi, dan deskriptor keypoint[9]. Scale invariant feature transform merupakan salah satu algoritma yang bekerja cukup baik dalam mendeteksi ciri pada suatu citra, output dari algoritma ini berupa titik titik kunci yang berada di sekitar pola dari citra yang biasa disebut dengan keypoint descriptor, yang mana nantinya keypoint descriptor dari sebuah citra dapat dibandingkan dengan keypoint descriptor pada citra lain yang selanjutnya dapat ditentukan tingkat kemiripannya [10]. Titik-titik kunci inilah yang akan digunakan untuk menyisipkan pesan yang telah dienkripsi menggunakan algoritma ACM. Berdasarkan penelitian dari jurnal[7] algoritma ACM dapat digabungkan dengan teknik steganografi. Namun karena tidak ada pengembangan terhadap teknik steganografi maka keamanan pesan pada steganografi tidak terlalu ada peningkatan. Sementara, pada jurnal [11] menyatakan bahwa teknik kriptografi dapat digabungkan dengan teknik steganografi dengan modifikasi menggunakan algoritma SIFT untuk dijadikan key dan hasilnya sangat aman untuk transaksi data dalam waktu dekat. Oleh karena itu, peneliti memiliki ide untuk menggabungkan teknik kriptografi, yaitu dengan algoritma ACM, dan teknik steganografi, yaitu dengan algoritma LSB. Algoritma LSB akan dimodifikasi dengan algoritma Scale Invariant Feature Transform (SIFT). Penggunaan algoritma ACM, LSB, dan SIFT diharapkan dapat meningkatkan keamanan pesan dan mengatasi kelemahan dari algoritma ACM dan LSB.

Metode Yang Diusulkan
A.    Arnold Cat Map
Algoritma ACM pertama diciptakan oleh Vladimir Arnold pada tahun 1960. Algoritma ACM biasa digunakan untuk melakukan enkripsi pada file citra karena konsep dari algoritma ini adalah memutar citra secara terus menerus sehingga menjadi bentuk yang tidak beraturan. Namun, bila iterasi putaran citra tersebut telah mencapai jumlah tertentu, citra tersebut dapat kembali seperti semula lagi. Rumus dari algoritma ACM adalah:

Dimana x dan y merupakan posisi piksel citra, misal posisi piksel (1,2) berarti x = 1 dan y = 2. Sedangkan x` dan y` adalah posisi piksel yang baru. Pada implementasinya, nilai x` dan y` ditambah dengan 1 untuk menghindari nilai 0 karena pada matriks, posisi awal / terkecil adalah (1,1). Nilai p dan q ditentukan sendiri dengan syarat yaitu angka yang dipilih haruslah bilangan bulat positif dan

Nilai dari n adalah ordo citra. Bila ukuran citra adalah 124 x 124, maka n = 124. Selain inputan rumus diatas, diperlukan satu inputan lagi yaitu jumlah iterasi perputaran citra yang diinginkan.
B. Least Significant Bit LSB
adalah bit terkecil pada urutan bilangan biner [6]. Sedangkan bit terbesarnya disebut most significant bit (MSB). Bila terdapat bilangan biner 10000000, maka bit LSBnya adalah angka 0 yang terletak di sebelah kanan dan bit MSBnya adalah angka 1 yang terletak di sebelah kiri. Algoritma LSB merupakan algoritma steganografi yang paling sederhana. Algoritma ini paling sering digunakan untuk steganografi citra, walaupun dapat pula dipakai untuk tipe steganografi lainnya. Seperti namanya, algoritma LSB memanfaatkan bit LSB sebagai tempat untuk menyisipkan pesan dengan cara mengubah nilai bit LSB pada cover menjadi nilai biner pesan secara berurutan.
C.     Scale Invariant Feature Transform
Scale Invariant Feature Transform atau SIFT merupakan metode yang digunakan pada computer vision untuk mendeteksi dan mendeskripsikan fitur lokal dari sebuah gambar. Metode ini diperkenalkan oleh David Lowe pada tahun 1999. Metode SIFT ini banyak digunakan pada pengenalan objek, mapping dan navigasi robotik, pemodelan 3D, pengenalan gestur, video tracking, dan masih banyak lagi. Metode SIFT ini banyak digunakan karena invariant terhadap skala dan rotasi gambar, dan juga terhadap perubahan iluminasi/pencahayaan.

D.    Mean Square Error (MSE) dan Peak Signal to Noise Ratio (PSNR)
Penilaian kualitas citra dilakukan dengan menggunakan besaran Mean Square Error (MSE) dan Peak Signal to Noise Ratio (PSNR) [9]. MSE adalah rata-rata kuadrat nilai kesalahan antara citra asli dengan citra hasil pengolahan. Semakin rendah nilai MSE maka akan semakin baik [8]. Rumus untuk menghitung MSE adalah:

Dimana MSE = nilai Mean Square Error citra hasil pengolahan, M = panjang citra hasil pengolahan (dalam piksel), N = lebar citra hasil pengolahan (dalam piksel), = nilai piksel dari citra asli, dan = nilai piksel pada citra hasil pengolahan. Peak Signal to Noise Ratio (PSNR) adalah perbandingan antara nilai maksimum dari sinyal yang diukur dengan besarnya derau yang berpengaruh pada sinyal tersebut. PSNR diukur dalam satuan desibel (dB). Untuk melakukan penghitungan nilai PSNR, terlebih dahulu harus dicari nilai MSE-nya. Semakin besar nilai PSNR maka semakin baik kualitas citra. Rumus untuk menghitung PSNR adalah:

Dimana PSNR = nilai PSNR citra, MAXi = nilai maksimum piksel, dan MSE = nilai MSE citra.
E.     Teknik Penyerangan pada Citra (Attack)
Attack merupakan teknik untuk merusak maupun memodifikasi sebuah citra yang bertujuan untuk merusak maupun menghilangkan watermark dari sebuah citra. Teknik ini biasa dilakukan untuk mengetahui kualitas sebuah citra apabila dilakukan sebuah modifikasi pada citra tersebut. Dalam penelitian ini, digunakan dua teknik attack, yaitu salt & pepper dan scratch. a. Salt & pepper Salt & pepper merupakan salah satu jenis noise. Bentukdari metode attack ini seperti butir-butir garam dan merica, sehingga dinamakan salt & pepper. b. Scratch Scratch merupakan salah satu metode attack pada citra digital. Metode ini dilakukan untuk merusak citra dengan cara membuat garis-garis pada citra.

Hasil Implementasi
Menurut [18], kualitas citra dianggap rendah bila nilai PSNR-nya kurang dari 30dB dan kualitas citra dianggap tinggi bila nilai PSNR-nya di atas 40dB. Sementara bila nilai PSNR-nya berada di antara 30dB dan 40dB, maka kualitas citra tersebut masih dapat diterima. Berdasarkan hasil pengujian non-attack pada tabel di atas, nilai MSE pada masing-masing stego-image cukup rendah, yaitu di bawah 0dB, dan nilai PSNR-nya cukup tinggi, yaitu sekitar 75dB – 78dB. Nilai MSE pada “pesan1.bmp”, “pesan2.bmp”, dan “pesan3.bmp” adalah 0dB dan nilai PSNR-nya adalah Inf (tidak terhingga) yang berarti tidak ada perubahan nilai piksel pada citra hasil proses pengambilan pesan dengan citra pesan yang asli sehingga dapat dikatakan bahwa kualitas stego-image yang dihasilkan dengan menggunakan metode yang diusulkan pada penelitian ini cukup tinggi dan metode yang diusulkan dapat mengambil kembali pesan pada stego-image dengan baik. Sedangkan pada pengujian attack, dapat dilihat bahwa nilai PSNR untuk pengujian salt & pepper pada stegoimage adalah sekitar 24-34 dB dan nilai PSNR pada pesan adalah sekitar 27dB – 37dB. Posisi penyebaran titik hitam dan putih yang acak memberi dampak yang cukup besar terhadap kualitas citra pesan dan stego-image karena posisi penyisipan yang juga dilakukan secara acak memungkinkan seringnya titik dari salt & pepper menempati posisi piksel dimana terdapat bit biner pesan di dalamnya. Dengan demikian metode yang diusulkan pada penelitian ini masih rentan terhadap serangan noise seperti salt & pepper karena kualitas stego-image yang diserang dengan salt & pepper dan pesannya rendah. Sementara pada pengujian scratch, nilai MSE dan PSNR stego-image maupun pesan lebih baik daripada pengujian salt & pepper. Nilai PSNR pada “stego1-scratch”, “stego2- scratch”, dan “stego3-scratch” adalah sekitar 30dB – 36dB. Sedangkan nilai PSNR pada “pesan1-scratch”, “pesan2- scratch”, dan “pesan3-scratch” adalah sekitar 0 dB -0,178 dB. Baik kualitas stego-image maupun pesannya tersebut dapat dikategorikan rendah atau masih dapat diterima. Posisi penyisipan yang acak pada metode yang diusulkan di penelitian ini dapat membingungkan si penyerang. Bila si penyerang tidak mengetahui bahwa posisi penyisipan dilakukan secara acak, maka si penyerang hanya akan melakukan scratch pada bagian atas stego-image seperti yang tampak pada citra “stego3-scratch.bmp”. Walaupun kualitas citra pesan menurun, namun kerusakan yang ditimbulkan tidak terlalu besar bila dibandingkan dengan penyisipan yang dilakukan secara berurutan. Dari kedua pengujian attack tersebut, dapat disimpulkan bahwa kualitas citra stego-image maupun pesan menurun drastis namun pesan tersebut masih dapat diketahui bentuknya.

Kontribusi Penelitian
Penggabungan teknik kriptografi dan steganografi menggunakan algoritma ACM, LSB, dan SIFT dapat digunakan untuk merahasiakan pesan dengan baik. Orang yang tidak mengetahui kunci rahasia yang digunakan akan kesulitan untuk mendapatkan pesan pada stego-image. Kualitas stego-image yang dihasilkan cukup tinggi yaitu lebih dari 70 dB, tetapi masih rentan terhadap serangan citra seperti salt&pepper dan scratch sehingga dalam penelitian selanjutnya perlu pengembangan terhadap algoritma steganografi yang digunakan.

DAFTAR PUSTAKA
1.      R. F.-W. Suadi, “IMPLEMENTASI KRIPTOGRAFI DAN STEGANOGRAFI PADA MEDIA GAMBAR DENGAN MENGGUNAKAN METODE DES DAN REGION-EMBED DATA DENSITY.,” pp. 1–7, 2011.
2.      V. L. Reddy and K. S. R. M. C. Engg, “Implementation of LSB Steganography and its Evaluation for Various File Formats,” vol. 872, pp. 868–872, 2011.
3.      J. Kapur and A. J. Baregar, “Security Using Image Processing,” Int. J. Manag. Inf. Technol., vol. 5, no. 2, pp. 13–21, May 2013.
4.      R. Dean, Septian Ari Moesriami , Barmawi Ema, “MODIFIKASI METODE STEGANOGRAFI DYNAMIC CELL SPREADING ( DCS ) PADA CITRA DIGITAL,” pp. 1–5, 2012.
5.      K. Struss, “A Chaotic Image Encryption,” pp. 1–19, 2009.
6.      S. V. Kumari and G. Neelima, “An Efficient Image Cryptographic Technique by Applying Chaotic Logistic Map and Arnold Cat Map,” vol. 3, no. 9, pp. 1210–1215, 2013.
7.      M. Mishra, “High Security Image Steganography with Modified Arnold ’ s Cat Map,” vol. 37, no. 9, pp. 16–20, 2012.
8.      A. Gangwar, “Improved RGB -LSB Steganography Using Secret,” vol. 4, pp. 85 –89, 2013.
9.      D. G. Lowe, “Distinctive Image Features from Scale -Invariant Keypoints,” Int. J. Comput. Vis., vol. 60, no. 2, pp. 91 –110, Nov. 2004.
10.  S. Jatmiko, “Analisis Dan Implementasi Penggunaan Scale Invariant Feature Transform ( SIFT ) Pada Sistem Verifikasi Tanda Tangan,” 2013.
11.  N. Hamid, A. Yahya, R. B. Ahmad, and O. M. Al - qershi, “A Comparison between Using SIFT and SURF for Characteristic Region Based Image Steganography,” vol. 9, no. 3, pp. 110 –116, 2012.

12.  P. Bateman, “Image Steganography and Steganalysis,” Fac. Eng. Phys. Sci. Univ. Surrey, no. August, 2008.

Tuesday, December 15, 2015

Cek DNS web Aman atau Tidak

Selamat Datang di artikel mengenai MEMBERI NILAI DNS WEB, disini saya akan memberikan cara melihat apakah web yang sudah anda buat aman atau tidak dan nilai nya sudah di atas rata-rata atau tidak..

Bagi yang belum kenal Mungkin pertama kali saya akan memperkenalkan apa itu DNS. Jadi  DNS kepanjangan dari Domain Name Server. DNS menerangkan sebuah identitas nama sebuah server. Asli identitas tersebut adalah angka-angka IP (internet protocol). Identitas tersebut mempermudah ingatan seseorang untuk mengingat nama sebuah server. Contohnya: Google.com, Yahoo.com, Facebook.com dan lainnya DNS ini melakukan encode atau menerjemahkan dari domain google.com ke dalam bentuk deretan angka unik, yaitu berupa IP. Misal facebook.com IPnya adalah 69.63.181.11. Jadi bila kita masukan 69.63.181.11 pada browser maka juga akan membuka domain facebook.com. Deretan angka IP seperti 174.36.138.32. IP inilah yang digunakan mesin internet untuk saling berkomunikasi seperti Server Domain, Server Hosting, Server Proxy dan sebagainya. DNS dimiliki oleh penyedia layanan sambungan internet seperti Indosat, Telkomsel, Telkom, dan lainnya. Server DNS suatu ISP atau penyedia internet pasti mempunyai kemampuan, kecepatan, spesifikasi, dan pembacaan ip tersediri. Dengan demikian, DNS yang kita gunakan sering mengalami penurunan (drop) karena banyaknya user yang menggunakannya. Untuk menangani hal tersebut, trik yang kita gunakan adalah dengan mengganti-ganti IP DNS Server, dengan mencari koneksi yang sepi.

Pada pengecekan web ini kita hanya berkunjung ke alamat dnsinspect.com disana kita akan melihat DNS kita sendiri serta daleman web kita apakah ada kekurangannya, pada web tersebut juga kita di peringati kegagalan apa yang ada di web kita buat. Jika anda ingin melihat hasil kerja keras web yang sudah di buat anda sendiri alamat ini cocok untuk memberi nilai web anda..

Tampilan di bawah ini adalah alamat web yang sudah saya coba dan hasilnya di beri nilai A walaupun masih terdapat kekurangan yang harus di perbaiki, 

anda bisa web nya http://www.dnsinspect.com/ , Cukup sekian artikel dari saya semoga bermanfaat.. 

Sunday, November 29, 2015

Cara Membuat Privacy Policy

Privacy Policy adalah keterbukaan informasi tentang bagaimana situs mengumpulkan informasi dari pengunjung dan tentang iklan yang ditayangkan. Ini juga memberikan kredibilitas dan kepercayaan kepada blog Anda. Pemasangan Privacy Policy dalam sebuah blog boleh dibilang sangat penting karena merupakan aspek pendukung kelengkapan sebuah blog agar terlihat profesional dan mengindikasikan blog tersebut dirawat dan dikelola secara kontinyu. Selain itu, Privacy Policy pada sebuah blog menjadi penting adanya karena juga merupakan syarat juga jika blog tersebut hendak didaftarkan ke program penerbitan iklan seperti Google Adsense atau program periklanan yang berbasis PPC lainnya, seperti kliksaya.com, Adchoice dll. Oleh karena itu, menjadi suatu keharusan untuk membuat privacy policy di blog Anda.  Jika Anda melihat-lihat ke blog lain dan menemukan Privacy Policy mereka berbahasa Inggris, itu karena jasa pembuatan ini lebih banyak mengutamakan bahasa Inggris. Walau begitu Anda tetap bisa merubahnya kedalam bahasa Indonesia, jika punya waktu.

Langkah-langkah membuat Privacy Policy :
- Kali ini kita akan membuat dari situs Privacy Policy Online. Klik saja linknya dan masuk ke halaman tersebut.
- Terdapat sebuat form yang harus diisi. Isi semua yang dibutuhkan. Pada kolom Your Site Title isi dengan nama blog Anda, lalu alamat blog Anda dibawahnya. Pada kolom contact link, masukkan halaman Contact Us yang telah Anda buat, lalu terakhir email Anda. Setelahnya dibagian Advertisers pilihlah layanan iklan yang Anda (akan) ikuti lalu, klik Generate Policy. Anda juga bisa langsung mengcopynya melalui tombol Generate HTML dibawahnya. 
- Jika Anda mengklik Generate Policy akan muncul jendela baru pada browser Anda, itu adalah Privacy Policy Anda, bisa Anda copy langsung, namun lebih baik mengcopynya dalam bentuk HTML agar semua element tercover. Lihat dibagian bawah terdapat tombol Generate HTML for this page. Copy dan paste di blog Anda.

Jika anda memilih Generate HTML :
- Copy seluruh teks privacy policy yang baru di buat
- Masuk ke dashboard blog anda
- Pilih laman/pages, dan buat laman baru/new pages
- Ketik judul nya Privacy Policy atau Kebijakan Privacy, ganti ke mode HTML
- Paste kan Privacy Policy yang sebelumenya di save ke halaman HTML tersebut
- Publikasikan halaman nya

Keterangan :
Teks yang dihasilkan dari Privacy Policy Generator adalah berbahasa Inggris. Sebenarnya tidak apa-apa jika kita menggunakan teks berbahasa Inggris ini di halaman blog seperti yang dicontohkan di atas. Tapi jika blog agan berbahasa Indonesia, dan ingin biar lebih relevan dan gampang dimengerti oleh pengunjung, maka bisa diubah atau kita terjemahkan ke dalam bahasa Indonesia. Silahkan kunjungi hhttp://translate.google.com karena hasil terjemahannya juga cukup berkualitas, bisa diedit sedikit-sedikit jika ada yang kurang mengena.


Dikutip dari bermacam-macam sumber dan sudah saya lakukan sendiri hasilnya bisa dilihat di sini kertaskuliah.blogspot.com


Merubah Icon Start Menu windows 7

Dalam sistem operasi Windows, tombol Start Menu merupakan fitur yang paling sering di akses. Melalui tombol Start Menu inilah kita bisa menjelajah semua aplikasi dan setingan yang terdapat didalam komputer. Dimana Anda dapat mengubah icon taskbar baik secara manual atau pun dengan menggunakan aplikasi. Jika agan merasa bosan dengan tampilan style tombol Start yang begitu-begitu saja, ada sebuah cara untukmengganti tombol Start Windows 7 dengan mudah. Kita akan menggunakan sebuah aplikasi bernama Windows 7 Start Orb Changer yang dapat digunakan secara gratis bagi pengguna Windows.

Tutorial Merubah Icon Start Menu Windows 7 :
- Download aplikasi Windows 7 Start Orb Changer, Download disini Start Orb Changer (Klik Kanan New Tab)
- Untuk mendownloadnya disarankan agan daftar dahulu, gampang kok daftarnya asal agan punya akun email pasti tidak akan ribet
- Setelah selesai download, Ekstak file menggunakan Winrar atau 7Zip kemudian Install
- Jalankan aplikasinya kemudian tekan tombol Change
- Pilih icon yang Anda inginkan pada folder icon tersebut disimpan, kemudian klik Open.
- Tunggu beberapa detik hingga ada pemberitahuan bahwa perubahan telah selesai dilakukan.


Nah pada aplikasi ini disediakan sistem restore, agan bisa mengembalikan icon seperti semula dengan pilih tombol restore pada aplikasi tersebut.

Jikaa ingin mendapatkan Icon yang lainnya bisa di doownload disini : Icon Windows 7


Saturday, November 28, 2015

Cara menghapus $RECYCLE.BIN pada drive D: dan C:


$RECYCLE.BIN sebenarnya bukan virus, $RECYCLE.BIN adalah direktori yang diciptakan oleh Windows untuk menampung sementara file-file yang kamu hapus dikomputer. Jadi sebenarnya kalo kamu menghapus (Delete) file di Windows, file tersebut tidak langsung dihapus tetapi ditempatkan dahulu di Recycle Bin (Tempat sampah). Tujuannya adalah untuk menjadi backup / cadangan jika sewaktu-waktu kamu salah hapus atau ternyata file yang kamu hapus dibutuhkan kembali.

Untuk menampilkan folder $RECYCLE.BIN yaitu:
- masuk Windows Explorer kemudian buka folder option dengan cara klik Organize > Folder and search options maka akan keluar jendela baru.
- Klik tab View, kemudian beri tanda pada Show hiden files, folders and drivers. Serta hilangkan tanda check pada Hide protected operating system.
- Sekarang kalian bisa melihat Folder $RECYCLE.BIN pada tiap tiap drive.

Sekarang kita menghapusnya menggunakan CMD :
Untuk Drive C:
- Klik Start menu > Accessories >Commad Prompt. Klik kanan kemudian klik Run As Administrator
- Setelah jendela Command Prompt terbuka ketikan C: kemudian rd /s \$RECYCLE.BIN klik Enter
- Selanjutnya ketik Y dan klik enter
- Dengan begitu Foder $RECYCLE.BIN kalian dah terhapus. 


Untuk Drive D:
- Klik Start menu > Accessories >Commad Prompt. Klik kanan kemudian klik Run As Administrator
- Setelah jendela Command Prompt terbuka ketikan D: kemudian rd /s \$RECYCLE.BIN klik Enter
- Selanjutnya ketik Y dan klik enter
- Dengan begitu Foder $RECYCLE.BIN kalian dah terhapus. 


Sekarang folder $RECYCLE.BIN sudah hilang, semoga artikel ini bisa membantu..

Friday, November 27, 2015

Memperbaiki Apache yang tidak bisa running di xampp



Xampp adalah aplikasi untuk menjalankan apache, mysql, dll. Tetapi Xampp akan menemui bebrapa kendala jika port yang diperlukannya telah dipakai oleh aplikasi lain, terutama jika komputer kita adalah komputer server, maka kemungkinan menemui kendala atau masalah di port sudah bisa dipastikan akan terjadi.

Terkadang Apache tidak bisa running di XAMPP. Padahal sangat diperlukan untuk membuat website ataupun aplikasi berbasis PHP. Biasanya hal ini terjadi karena ada aplikasi lain yang menggunakan port yang sama dengan aplikasi Apache XAMPP ini sehingga tidak memungkinkan untuk menjalankannya secara bersamaan. Untuk itu, solusi yang bisa kita lakukan adalah dengan merubah settingan port Apache XAMPP kita supaya bisa tetap running.

Berikut ini langkah-langkahnya:
- Lakukan perubahan pada file httpd.conf 
- Buka file httpd.conf di folder C:\xampp\apache\conf\ dengan menggunakan aplikasi notepad.
Cari kata “Listen 80” dan ubahlah menjadi “Listen 8080“.
- Masih di file yang sama, carilah kata “ServerName localhost:80” kemudian ubahlah menjadi “ServerNamelocalhost:8080“. Lalu Simpan.
- Selanjutnya, buka file httpd-ssl.conf di C:\xampp\apache\conf\extra\.
- Carilah kata “Listen 443” dan ubah menjadi “Listen 4499“.
- Masih di file yang sama, dan carilah kata “virtualhost_default_:443” kemudian ubahlah menjadi “virtualhost_default_:4499“
- Masih di file yang sama, carilah kata “ServerName localhost:443” dan ubahlah menjadi “ServerName localhost:4499“
- Sekarang jalankan XAMPP Contol Panel, lalu klik Start pada Apache. Jika muncul peringatan di kotak detail bagian bawah “Apache started [port 80]“, maka bukalah browser dan arahkan ke alamat http://localhost:8080/xampp. Jika berhasil maka Web Service Apache tersebut telah berjalan di port 8080.


Tuesday, November 24, 2015

Perbedaan 32bit dan 64bit

  Dalam sebuah Processor, terdapat sebuah tempat penyimpanan data sementara yang disebut sebagai Register yang berguna untuk mempercepat proses eksekusi suatu informasi. Bit penunjukan mengacu pada lebar register, sehingga 64-bit register dapat menyimpan lebih banyak data dari register 32-bit. Prosesor 32-bit hanya dapat memproses 32 digit sekaligus. Besarnya lebar Register ini sangat berpengaruh terutama dalam hal pemanfaatan memori (RAM). Sebuah CPU dengan register 32-bit, memiliki 2 pangkat 32 alamat dalam register-nya sehingga dengan demikian memori yang dapat diakses terbatas hanya sampai 4GB RAM saja. Secara teori CPU 64-bit dapat bekerja dengan kapasitas memory hingga 17 juta GB, selain itu juga mampu menangani tugas hingga dua kali lebih cepat.
  Untuk memaksimalkan kinerja komputer, tentu saja kita harus menyesuaikan anatara versi operating sistem dengan jenis Processornya. Misalnya apabila Processor kita sudah 64-bit maka sebaiknya ketika menginstal sistem operasi kita pilih yang versi 64-bit. Mulai dari sistem operasi Windows XP, sudah terdapat versi 64-bitnya. Yang harus kita ketahui, bahwa kita bisa menginstal sistem operasi 32 bit pada Processor 64-bit tetapi tidak sebaliknya, kita tidak bisa menginstal sistem operasi 64-bit pada komputer dengan Processor 32-bit.

Kelebihan processor 32bit dan 64bit

Memori: Kapasitas memori merupakan salah satu faktor utama kenapa teknologi 64-bit dikembangkan. Pasalnya prosesor 32-bit hanya mendukung memori dengan kapasitas maksimal hingga 4GB. Hal ini bisa terjadi sesuai dengan perhitungan 2^32 sama dengan 4,2 miliar byte atau setara dengan 4GB. Sedangkan dengan prosesor 64-bit, secara teori, dengan perhitungan yang sama 2^64 sama dengan 16 exabyte atau setara dengan 16 miliar byte.

Performa: Walaupun tidak bisa dirasakan secara langsung, performa prosesor 64-bit jauh lebih baik dibandingkan prosesor 32-bit. Sebagai contoh, sebuah proses memerlukan nilai komputasi sebesar 128 bit. Dengan prosesor 32-bit, proses tersebut akan diselesaikan dengan dua kali putaran — mengingat prosesor 32-bit bisa menampung 64 nilai komputasi. Sedangkan dengan prosesor 64-bit proses itu bisa diselesaikan hanya dengan satu kali putaran, karena prosesor 64-bit bisa menampung 256 nilai komputasi.

Software/Aplikasi: Kelebihan prosesor 64-bit dari sisi aplikasi adalah bisa menjalankan aplikasi yang dibuat dengan arsitektur 32-bit maupun 64-bit itu sendiri. Lain halnya dengan prosesor 32-bit yang hanya bisa menjalankan aplikasi atau software 32-bit saja. Selain itu mengingat arsitektur 64-bit mendukung memori yang besar, maka ke depannya smartphone yang menggunakan prosesor ini bisa menjalankan aplikasi yang memerlukan kapasitas memori yang besar.

Kekuranga processor 32bit dan 64bit

Memori: Prosesor 64-bit memang mendukung kapasitas RAM besar. Tapi kapasitas tersebut, hanya bisa dinikmati apabila Anda menjalankan atau memerlukan aplikasi-aplikasi yang memakan banyak memori dan hal itu sangat jarang ditemukan pada aplikasi mobile. Rata-rata aplikasi mobile memerlukan kapasitas RAM di bawah 100 MB, kecuali game HD yang sebagian besar memakan banyak RAM. Selain itu, rata-rata smartphone kelas menengah sekarang memiliki RAM 2GB hingga 3GB dan itu sudah lebih dari cukup untuk kebutuhan sehari-hari seperti membuka aplikasi media sosial atau bahkan bermain game HD.

Performa: Kemampuan prosesor 64-bit bisa dibilang tidak bisa dinikmati secara langsung. Pasalnya sebagian besar aplikasi mobile masih dibuat dengan arsitektur 32-bit sehingga kemampuan prosesor 64-bit tidak terpakai semuanya. Tapi untungnya sekarang beberapa aplikasi bisa mendukung 32-bit dan 64-bit sekaligus. Jadi dalam beberapa bulan atau tahun ke depan akan mulai banyak aplikasi mobile yang mendukung kedua arsitektur tersebut.

Software/Aplikasi: Selain sebagian besar aplikasi masih dibuat dengan arsitektur 32-bit. Banyak aplikasi tidak memerlukan kemampuan arsitektur 64-bit, seperti memerlukan kapasitas RAM lebih dari 4GB. Bahkan terkadang aplikasi 64-bit berjalan lebih lambat dibandingkan 32-bit, karena aplikasi tersebut harus memakai semua alokasi bit yang dimiliki prosesor 64-bit. Masalah lainnya adalah aplikasi 64-bit biasanya memiliki ukuran dua kali lipat dari aplikasi 32-bit.


Monday, November 23, 2015

Asus Chromebit Perangkat Komputer Berbentuk Flashdisk Yang Terhubung ke Televisi


 Perkembangan teknologi saat ini semakin canggih saja, Demikian pula perkembangan dimensi komputer yang semakin hari semakin mengecil. Kali ini perusahaan raksasa pencarian Google yang bekerja sama dengan Asus, membuat sebuah perangkat komputer yang bernama Asus Chromebit. 

  Chromebit adalah komputer mini yang sengaja dirancang agar berukuran sekecil mungkin sehingga bisa "mengubah" TV atau monitor apapun menjadi komputer dengan ditancapkan ke port HDMI.
Perbedaan lainnya, Chromebit hadir dengan USB port. Chromebit yang ditenagai Rockchip ini juga tersedia dengan dua pilihan warna, yakni hitam kakao dan oranye jeruk. 

  Untuk mengkoneksikannya dengan Chromebit, pengguna bisa menggunakan mouse bluetooth atau keyboard. Tak hanya itu, fitur USB port juga memampukan pengguna untuk menyolok perangkat tambahan juga. Karena ini menggunakan sistem operasi Chrome, pengguna dapat menjalakan aplikasi web di situ. Mereka dapat memutar film atau acara televisi dari Google Play, Netflix, atau Hulu, sama seperti perangkat berbasis Chrome lainnya. Selama pekerjaan hanya melibatkan aplikasi web, pengguna dapat menjadikan Chromebit untuk mengubah layar apapun menjadi sebuah desktop.
Chromebit menggunakan sistem operasi Chrome OS ini ditenagai dengan prosesor Rockchip, RAM 2GB, Wi-Fi 802.11ac, Bluetooth 4.0, port USB 2.0 serta memori internal 16 GB. Untuk fasilitas keyboard dan mouse, Chromebit bisa dikoneksikan melalui Bluetooth.

  Perangkat ini berjalan dengan sistem operasi Google Chrome berbasis Linux. Memang pengalamam menggunakannya tidak sama persis dengan Windows atau OS X. Namun terasa cukup untuk melakukan sebagian besar tugas berbasis web. Anda dapat melakukan browsing, menonton YouTube, bermain game atau melakukan videostreaming lewat Chromebit. Tidak banyak perubahan yang terlihat sejak peluncuran Chromebit yang pertama pada bulan Maret 2015. Namun untuk segi warna, ada sedikit perubahan dimana saat ini terdapat warna kakao hitam dan warna jeruk tangerine dengan harga $ 85.

 Diperkirakan Chromebit tidak akan sekuat desktop PC pada umumnya. Karena pada dasarnya Chrome OS adalah sebuah sistem operasi yang berbasis pada browser Google Chrome. Aplikasi yang bisa dijalankan pun masih sebatas pada aplikasi yang tersedia di Chrome Web Store. Untuk masalah harga, Asus Chromebit rencananya bakal dibanderol $100 USD atau sekitar Rp. 1,3 juta dan akan mulai dijual sekitar pertengahan tahun 2015 nanti.

Sumber : Dikutip dari beberapa berita mengenai teknologi 2015

Thursday, November 19, 2015

Balon Pintar Google Akan Terbang Di Indonesia Pada Tahun 2016

pemerintah Indonesia mengadakan kerja sama untuk menghadirkan balon internet milik Google di Indonesia. Baru-baru ini Menkominfo Rudiantara dan tiga CEO operator seluler Indonesia mengunjungi Lab X di San Fransisco untuk menandatangin kesepakan kerja sama dengan Google. Ketiga CEO seluler dari operator Telkomsel, XL Axiata, dan Indosat telah menandatangani technical trial agreement (Project Loon). Hal ini disampaikan sendiri oleh CEO XL Axiata Dian Siswarini, dan juga CEO dari Indosat, Alexander Rusli yang juga mengatakan hal yang senada. Ketiga CEO operator seluler Indonesia itu bersama-sama menandatangani kesepakatan tersebut, termasuk CEO dari Telkomsel, Ririek Adriansyah yang juga disaksikan langsung oleh Menkominfo Rudiantara. Dian juga mengatakan bahwa tujuan dari proyek loon ini untuk membuka akses internet bagi wilayah-wilayah terpencil di Indonesia yang sangat kurang sarana akan internet.

Setelah balon pintar ini diterbangkan pada tahun 2016 mendatang, nantinya wilayah yang belum mendapatkan akses internet akan mendapatkan jaringan internet agar dapat terhubung dengan jaringan telekomunikasi. Sementara itu, VP Technology & System Telkomsel, Ivan C. Permana menjelaskan bagaimana cara kerja balon udara ini. Ia mengatakan mula-mula balon udara ini akan terbang setinggi 20 km di atas permukaan tanah, ketika balon sudah melayang di udara maka BTS yang ada pada balon tersebut akan memancarkan sinyal LTE ke bawah. Sebelumnya, balon udara milik Google ini telah terlebih dahulu terbang di langit Australia. Mereka menguji coba 20 balon udara yang diterbangkan di bagian barat Queennsland. Google sendiri tidak menyewa atau membeli dari frekuensi dari negara tersebut.

Sedangkan untuk di Indonesia sendiri, Rudiantara mengatakan bahwa, untuk saat ini kemungkinan frekuensi yang dapat digunakan adalah 900MHz. Itupun berdasarkan kesepakatan antara CEO operator seluler Indonesia dengan Google.

Dikutip dari Google

mencari bilangan genap dan ganjil pada php menggunakan If Else

Pada tutorial kali ini kertaskuliah akan memberikan cara menggunakan bilangan genap dan ganjil pada php menggunakan if else. If digunakan untuk satu kondisi saja. Jika pernyataan benar (terpenuhi) maka akan dijalankan, jika salah (tidak terpenuhi) maka abaikan. Fungsi if biasanya digunakan sebagai pernyataan suatu kondisi. Adakalanya dalam mengeksekusi suatu program kita ingin melakukan dua kali perintah sekaligus,fungsi else akan melakukan perintah setelah perintah pertama gagal, pada fungsi if apabila perintah bersifat true maka akan diproses,tetapi jika bersifat tidak true atau false maka perintah tadi akan diabaikan dan dilanjutkan pada perintah selanjutnya yaitu pada perintah else tadi.

Contoh di bawah ini merupakan bilangan genap dan ganjil :

Bilangan genap dan ganjil
<?php
for($i=0;$i<=9;$i++){
if($i % 2 == 0) {
echo $i.'';
}else {
echo $i.'';
}
}
?>
Tampilan :






Bilangan genap 
<html>
<head><title>Bilangan Genap 0 sampai 9</title>
</head>
<body>
<h5>Bilangan Genap 0 sampai 9</h5>
<?
for($i=0; $i<=9; $i++)
{
if ($i%2==0)
echo ("$i");
}

?>
</body>
</html> 
Tampilan :


Bilangan ganjil
Syntak 
<html>
<head><title>Bilangan Ganjil 0 sampai 9</title>
</head>
<body>
<h5>Bilangan Ganjil 0 sampai 9</h5>
<?
for($i=0; $i<=9; $i++)
{
if ($i%2==1)
echo ("$i");
}

?>
</body>
</html>








Keterangan 
- Untuk yang berwarna orange  merupakan tampilan judul pada browsernya, anda bisa menggantinya dengan NPM, Nama, dan kelas atau terserah agan mau ganti apa..

Tuesday, November 17, 2015

Mengendalikan laptop dengan Hp android via wifi dan bluetooth (WIFI MOUSE PRO)

Untuk presentasi dengan jarak jauh pastinya akan menambahkan nilai positif dan nilai lebih membuat interaksi antar pemateri dengan audience, Oleh karenanya para pemateri atau presentator biasanya menggunakan alat presenter yang dapat mengendalikan laptop beserta file power point tanpa perlu berada di dekat layar atau komputer. Dan alat untuk presenter wireless harganya tidak murah. Apalagi untuk para konsultan atau dosen yang mungkin dompetnya masih mikir-mikir dulu untuk membelinya..

Daripada membeli alat tersebut nih ada solusinya menyulap hp android menjadi alat presenter via wifi dan bluetooth dengan menggunakan wifi mouse pro anda bisa mendownload nya lewat google playstore android anda. Cara penggunaanya tidak ribet anda hanya membutuhkan internet dan quota saja pada tahap awal untuk mendownloadnya dan kemudian langsung install saja tanpa harus ngitak-ngatik kesana kemari..

Dengan aplikasi ini anda bisa leluasa mengendalikan desktop anda dengan jarak jauh, anda bisa play musik, nonton video, browsing, bahkan mengetik jika kondisi anda sedang malas dan ingin sambil tidur-tiduran bersantai di kasur ..

Aplikasi Wifi Mouse ini tersedia dalam dua versi, yaitu versi Gratis dan versi Pro (berbayar). Kalo yang Pro fitur nya lebih banyak dibandingkan versi gratisnya. Selain itu di versi gratisnya lebih mirip versi trial dimana kamu akan sering menemukan notifikasi yang membatasi pemakaian Wifi Mouse supaya kamu membeli versi berbayarnya. Pembayarannya lewat playstore kemarin saya lihat Rp.54.234,00,- 

Fitur-fitur yang ada di aplikasi wifi mouse sebagai berikut :
- Compatible with XP/Windows Vista/Windows 7/Windows 8/Mac OSX/Linux (Ubuntu)
- left and right click support
- Middle mouse button scroll
- Remote keyboard input
- PC/Mac hot keys and combination key
- Speech-to-text input for all languages
- Mouse & keyboard full screen
- Remote media player controller
- Remote explorer controller
- PPT Presentation controller
- Auto-connect on application startup
- PC/Mac window controller

Cara install nya :
- download wifi mouse server (di pasang pada PC) Maap untuk aplikasinya anda bisa mencari nya lewat google
- download wifi mouse pro (di pasang di android) Maap aplikasi ini anda bisa download di playstore sudah tersedia
- instal keduanya di perangkat masing-masing
- jalankan aplikasi di laptop/pc dan jangan lupa IP address nya di setting saran saya di obtain kan saja biar otomatis
- konek kedua perangkat tersebut ke wifi yang sama
- jalankan wifi mouse pro di android dan masukan IP yang ada di laptop/pc anda
- dan jika sudah seperti gambar di atas anda sudah terkoneksi antara laptop dan android, silahkan anda coba untuk mousenya dan presenternya..

Monday, November 16, 2015

Mengatasi windows 7 ultimate build not genuine dengan CMD

Terimakasih sudah berkunjung ke kertaskuliah mungkin agan ada yang pernah ngalamin blank hitam pada windows 7 ?? saya juga pernah seperti itu, dan pada artikel ini saya ingin berbagi pengalaman bagi pengguna windows 7 yang mengalami blank pada layar.. berikut cara memperbaikinya :
- Buka windows explorer
- masuk ke disk c dan cari C:\Windows\System32
- pada kotak pencarian di explorer ketikan cmd.exe
- jika sudah ketemu agan klik kanan kemudian run as administrator

- sudah kebuka cmdnya ??? agan ketikan "slmgr -rearm" (tanpa tanda petik)
- terus berulang-ulang sampai keluar pemberitahuan lalu Ok

- restart laptop atau komputer agan secara manual jika tidak merestart secara otomatis
- dan tampilan kembali normal agan tinggal pasang wallpaper semau agan
- jika nanti terjadi lagi agan lakukan cara di atas kembali. saya pernah melakukan hal di atas dan terjadi lagi kira-kira antara 2bulan lebih balik lagi ke tampilan hitam, gaperlu khawatir agan ulangi lagi cara di atas.

Keterangan :
- buka CMD harus lewat directory C jangan melalui run program atau Windows+R, dan agan harus membukanya dengan cara run as administrator di klik kanan.
- 99% jalan  dan berhasil melalui CMD, dan jika keterangan tidak muncul agan terus ketik slmgr -rearm nya sampai muncul keterangan.

Sekian gan artikel Mengatasi windows 7 ultimate build not genuine dengan CMD semoga dapat membantu, silahkan di coba.. terimakasih sudah berkunjung 

Praktikum Pemrograman Internet (Pertemuan 9) (Materi)

MODUL 9
KONEKTIVITAS PHP DENGAN MySQL

A. Tujuan
1. Memahami langkah-langkah koneksi PHP dengan MySQL
2. Memahami perbedaan pengambilan record dari database
B. Dasar Teori
1. Membuka koneksi ke server MySQL
mysql_connect()
Digunakan untuk melakukan uji dan koneksi kepada server database MySQL
Sintaks :
$conn = mysql_connect (“host”,”username”,”password”); 
$conn adalah nama variable penampung status hasil koneksi kepada database
Host adalah nama host atau alamat server database MySQL
Username adalah nama user yang telah diberi hak untuk dapat mengakses server database
Password adalah kata sandi untuk username untuk dapat masuk kedalam database
2. Memilih database yang akan digunakan di server
mysql_select_db()
Digunakan untuk melakukan koneksi kepada database yang dalam server yang berhasil dikoneksi dengan perintah mysql_connect().
Sintaks :
$pilih = mysql_select_db(“nama database”,$conn); 
$pilih berisi status koneksi kepada database
$conn merupakan koneksi kepada server database yang berhasil
nama database adalah nama database yang akan dikenai proses
3. Mengambil sebuah query dari sebuah database
mysql_query()
Digunakan untuk melakukan eksekusi perintah SQL untuk memanipulasi database yang berhasil dilakukan koneksi nya menggunakan mysql_select_db()
Sintaks :
$hasil = mysql_query(“SQL Statement”); 
$hasil akan berupa record set apabila SQL Statement berupa perintah select
4. Mengambil record dari table
a. mysql_fetch_array()
Digunakan untuk melakukan pemrosesan hasil query yang dilakukan dengan perintah mysql_query(), dan memasukannya kedalam array asosiatif, array numeris atau keduanya.
Sintaks :
$row = mysql_fetch_array($hasil); 
$row adalah array satu record dari record $hasil yang diproses nomor record sesuai dengan nomor urut dari proses mysql_fetch_array yang sedang dilakukan
$hasil adalah record set yang akan diproses
b. mysql_fetch_assoc()
Fungsi isi hamper sama dengan fungsi mysql_fetch_array(), hanya saja array yang dihasilkan hanya array asosiatif.
Sintaks :
$row = mysql_fetch_assoc($hasil); 
c. mysql_fetch_row()
Fungsi ini hamper sama dengan fungsi mysql_fetch_array(), hanya saja array yang dihasilkan hanya array numeris.
Sintaks :
$row = mysql_fetch_row($hasil); 
d. mysql_num_rows()
Fungsi ini digunakan untuk menghitung jumlah record yang ada pada database
Sintaks :
$jml = mysql_num_rows($hasil); 
$jml akan memiliki nilai sesuai dengan jumlah record yang ada

Latihan-latihan
1. Menguji interkoneksi PHP dengan MySQL
<html> 
<head> 
<title>Koneksi Database MySQL</title> 
</head> 
<body> 
<h1>Demo Koneksi database MySQL</h1> 
<?php 
$conn=mysql_connect ("localhost","root",""); 
if ($conn){ 
echo "OK"; 
} else{ 
echo "Server not connected"; 
?> 
</body> 
</html> 

Tampilan

2. Melihat perbedaan antara mysql_fetch_array(), mysql_fetch_assoc(), mysql_fetch_row.
a. Buatlah table liga berikut ini, dengan 3 field : Kode, Negara, Champion
Create table liga ( 
Kode char(3) not null, 
Negara char(15), 
Champion int 
); 
b. Isilah table dengan data berikut ini :
Kode 
Negara 
Champion 
Jer 
Jerman 
Spa 
Spanyol 
Eng 
English 
c. Akses database menggunakan mysql_fetch_array()
<html> 
<head> 
<title>Koneksi Database MySQL</title> 
</head> 
<body> 
<h1>Koneksi database dengan mysql_fetch_array</h1> 
<?php 
$conn=mysql_connect ("localhost","root","") or die ("Koneksigagal"); 
mysql_select_db ("liga",$conn); 
$hasil = mysql_query ("select * from liga",$conn); 
while ($row=mysql_fetch_array($hasil)){ 
echo "Liga ".$row["negara"]; 
echo "Mempunyai ".$row[2]; 
echo "wakil di liga champion <br>"; 
?> 
</body> 
</html>

Tampilan :
a. Akses database menggunakanmysql_fetch_row()
<html> 
<head> 
<title>Koneksi database MySQL</title> 
</head> 
<body> 
<h1>Koneksi database dengan mysql_fetch_assoc</h1> 
<?php 
$conn=mysql_connect ("localhost","root","") or die ("Koneksigagal"); 
mysql_select_db("liga",$conn); 
$hasil=mysql_query("select * from liga",$conn); 
while ($row=mysql_fetch_row($hasil)){ 
echo "Liga ".$row[1]; 
echo " mempunyai ".$row[2]; 
echo " wakil di liga champion <br>"; 
?> 
</body> 
</html>
Tanpilan :

Saturday, November 14, 2015

Kata kunci Rahasia Pada Google Pencarian




Hampir semua orang di dunia mengandalkan pencarian mbah google untuk mencari kebutuhannya, dalam hal ini pastinya google menjadi mesin pencari paling terpopuler di dunia, nah ada sebuah trik nih mungkin ada beberapa di antara agan-agan semua yang belum tau, yuk simak trik-trik di pencarian google :

Mencari info cuaca sesuai kota yang di cari (prediksi google)
Salah satu tampilan pencarian Google yang paling berguna adalah tampilan cuaca. Anda cukup mengetikkan kota dan cuaca yang ingin Anda ketahui seperti ini, 'Bandung weather', atau 'weather', maka akan muncul prakiraan cuaca selama tujuh hari ke depan.
Mencari informasi kota, orang, jumlah penduduk, dll
Mencari situs untuk memberikan Anda informasi yang Anda cari tidak lagi diperlukan seperti mencari buku atau file tertentu Anda cukup menggunakan kemampuan baru dari Google yakni 'Wikiesque'. Anda cukup mengetikkan nama orang atau tempat yang ingin Anda ketahui, misalnya 'Tasikmalaya' dan kata yang menggambarkan info spesifik misalnya, 'populasi', dan saat menulis "Populasi Tasikmalaya" maka akan muncul faktanya akan ditampilkan di Google.
Nilai tukar uang
Anda bisa melihat nilai tukar mata uang untuk mata uang apapun yang Anda cari. Cukup ketikkan “ to ” dan hasilnya akan ditampilkan. Misalnya, ketik “$30 to rupiah”.
Kalkulator
Apakah Anda mengetahui bahwa Google memiliki kalkulator built-in? Anda dapat memasukkan perhitungan langsung ke dalam kolom pencarian seperti ini, “500x9:10-3” dan ia akan menampilkan jawaban serta kalkulator Google. Jika Anda hanya ingin menggunakan kalkulator, ketik “Kalkulator”. Kalkulator juga mampu melakukan perhitungan yang lebih rumit. Ia dapat menunjukkan grafik perhitungan jika anda memasukkan “grafik” sebelum persamaan.
Jika agan merupakan tipe orang yang jail atau humoris google memberikan keywords untuk agan yang suka jail dan bercanda sama teman... ^^
Memutarkan layar pencarian google
Ketikkan "do a barrel roll" pada kolom search, terus pencet Enter. Kamu akan melihat halaman pencarian kamu berguling.
Layar google berjatuhan
Coba ketikkan "google gravity" di kolom search. Terus klik I'm Feeling Lucky. Hasil pencarian kamu akan berjatuhan karena efek gravitasi.

Layar google melayang-layang
Caranya sama seperti Google Gravity. Ketikkan "google space", klik I'm Feeling Lucky. Hasil pencarian akan melayang-layang seperti di luar angkasa.

Game Tembak O
Game google yang paling seru dan susah mungkin yah kalo yang pakai touchpad di laptop, ketik "zerg rush" dan akan ada huruf O yang muncul hancurkan semua huruf O nya sebelum halaman pada pencarian google anda hancur..

Nah itu gan beberapa trik kata dalam pencarian google jika agan cari kata rahasia nya pasti ada banyak gan.. lumayan kan saat ada kepentingan dan lagi gaada kerjaan sama temen, mainin aja google...